Halal Bi Halal dengan Para Tokoh, Syah Afandin: Mari Kokohkan Kebersamaan

Langkat. Suaranusantara.online

Pelaksana Tugas Bupati Langkat H.Syah Afandin SH silaturahmi dan halal bi halal dengan Majelis Ulama Indonesia (MUI), Ikatan Cendikiawan Muslim Indonesia (ICMI), Tokoh Agama, dan Tokoh Masyarakat Kabupaten Langkat.

Bacaan Lainnya

Giat ini berlangsung di kediaman Bapak DR.H.Syaiful Abdi,SH SE M.Pd Jl.Proklamasi No.10 Depan SMAN 1 Stabat, Kelurahan Kwala Bingai, Stabat, Kamis (4/5/2023).

Plt Bupati Langkat H.Syah Afandin SH dalam sambutanya menyampaikan dalam nuansa bulan Syawal 1444 Hijriyah dirinya menyampaikan permohonan maaf lahir dan batin.

Upaya memelihara silaturahmi, lanjut Afandin, akan menjadikan kehidupan lebih indah, lebih berarti dan lebih memiliki nilai, tidak saja di hadapan manusia namun juga dihadapan Allah SWT.

Selanjutnya Afandin ingin melalui halal bihalal ini dapat memperkuat semangat silaturahmi, semangat untuk bersama, semangat untuk menjaga Langkat agar tetap berkah melalui sikap dan perilaku yang baik, agar kondusifitas daerah tetap terjaga.

Ketua Ikatan Cendikiawan Muslim Indonesia ( ICMI ) Kabupaten Langkat, DR.H.Syaiful Abdi SH SE MPd yang juga Kadis Pendidikan Kabupaten Langkat, menyampaikan silaturahmi dan halal bihalal ini dilaksanakan guna terjalin hubungan yang baik dan lebih dekat lagi MUI, ICMI, tokoh agama dan tokoh masyarakat dengan Plt Bupati Langkat Bapak H.Syah Afandin SH.

Sambutan Ketua MUI Kabupaten Langkat, H.Zulkifli Ahmad Dian Lc MA sekaligus memberikan ceramah singkatnya. Dengan silaturahmi dan halal bihalal ini bahwa kita menguatkan kembali hubungan sesama manusia sebagai makhluk sosial yang saling memaafkan di antara kita.

Penulis : Ema

Editor   : Redaksi

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *