Kupp Kelas II Amurang Mengikuti Rapat Koordinasi Angkutan Laut Lebaran Tahun 2025 (1446 H)

Oplus_131072

Suaranusantara.online -MINSEL

Kantor Unit Penyelenggara Pelabuhan Kelas II Amurang turut serta dalam Rapat Koordinasi Angkutan Laut Lebaran Tahun 2025 (1446 H). Jumat 14 Maret 2025.

Rapat yang diselenggarakan oleh Direktorat Jenderal Perhubungan Laut ini bertujuan untuk memastikan kesiapan seluruh pelabuhan di Indonesia dalam menghadapi lonjakan penumpang selama periode mudik Lebaran.

Dalam rapat ini, dibahas berbagai aspek penting, mulai dari kesiapan armada kapal, fasilitas pelabuhan, hingga prosedur keselamatan dan keamanan penumpang.

Partisipasi Kantor UPP Kelas II Amurang dalam rapat koordinasi ini merupakan langkah penting dalam memastikan angkutan laut Lebaran berjalan lancar dan aman. Kantor UPP Kelas II Amurang berkomitmen untuk meningkatkan pengawasan, koordinasi, dan pelayanan selama periode Lebaran, termasuk membuka posko mudik.

Abdulsalam

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *