Palangka Raya, SuaraNusantara.Online/News – Gubernur Kalimantan Tengah H. Sugianto Sabran menutup secara resmi Musabaqah Tilawatil Quran dan Hadits (MTQH)-XXX tingkat Provinsi Kalteng tahun 2022 di Masjid Raya Darussalam Palangka Raya, Kamis malam, 28/7.
“pada malam penuh berkah ini, seluruh rangkaian acara dan kegiatan perlombaan MTQH-XXX berakhir”,ucap Gubernur.
Ia juga menyampaikan ucapan selamat dan sukses kepada kabupaten/kota yang berhasil meraih prestasi serta menjadi yang terbaik. Sugianto Sabran berpesan kepada para peserta untuk terus-menerus berlatih dan belajar tanpa menyerah dan putus asa.
Sementara itu, Ketua Umum LPTQ H.Nuryakin dalam laporannya menyampaikan seluruh peserta yang berjumlah 528 orang telah menerima bantuan insentif Rp 500.000/orang. Selain itu juga mendapatkan souvenir sarung bagi laki-laki dan mukena bagi perempuan. Adapun untuk souvenir tidak hanya peserta yang mendapatkannya, melainkan juga para Dewan Hakim, Pengawas, Panitera dan Panitia.
Lebih lanjut Ia melaporkan bahwa para peserta terbaik pada semua cabang/golongan nantinya akan dipersiapkan untuk mengikuti pelatihan dan pembinaan guna mewakili Kafilah Kalteng mengikuti MTQ Nasional XXIX di Kota Banjarbaru, Prov. Kalimantan Selatan pada tanggal 10-18 Oktober tahun 2022.
Dalam kesempatan yang sama, Gubernur Kalteng didampingi Ketua TP-PKK Kalteng Ivo Sugianto menyerahkan secara pribadi bantuan uang pembinaan masing-masing Rp 25 juta Rupiah/ Kafilah kabupaten dan kota yang mengikuti MTQH-XXX.
Kota Palangka Raya meraih posisi juara umum, Juara ke-II diraih Kabupaten Kotawaringin Barat, Juara ke-III diraih Kabupaten Murung Raya, Juara ke-IV Kabupaten Kotawaringin Timur dan Juara ke-V Kabupaten Barito Utara.(Ardiansyah)