Suaranusantara.online
Kota Bogor – Personil Koramil 0606/Tanah Sereal Kota Bogor bersama warga masyarakat melaksanakan karya bhakti penamaman seribu pohon dan pembersihan sampah di Kali Ciliwung, Senin (15/01/2024), pagi.
Sebelum dimulai kegiatan, bertempat di Perumahan Graha Grande Rt 4 Rw 8 Kelurahan Sukaresmi Kecamatan Tanah Sareal dilaksanakan apel terlebih dahulu. Bertindak sebagai pimpinan pada apel tersebut Danramil Tanah Sareal Kapten Inf. Suharja.
Saat dikonfirmasi awak media ini, Danramil 0606/Tanah Sareal, Kapten Inf Suharja mengatakan, giat karya bhakti tersebut perlu terus dilaksanakan guna kebersamaan dalam membantu warga masyarakat.
“Kegiatan ini bertujuan untuk memupuk semangat gotong-royong dan kepedulian warga dalam pelaksanaan karya bakti di desa, dan kegiatan seperti ini harus terus kita galang, sebagai kebersamaan dalam pembangunan desa maupun membantu sesama warga,” ujar Suharja.
Adapun personil yang terlibat dalam giat Karya Bakti tersebut di wilayah setempat adalah dari Koramil sebanyak 10 orang, Polsek 10 orang, Camat beserta jajaran 15 orang, Lurah beserta staf 15 orang, BPBD 10 orang, TAGANA 15 orang, AMS 10 orang, Komunitas Ciliwung 10 orang, Relawan Bondes 50 orang, SENKOM 15 orang, Masyarakat 30 orang dan SAR BRIMOB 10 orang.
Menurut keterangan yang diperoleh sasaran karya bhakti yaitu dengan penanaman pohon.
Penanaman pohon tersebut diprioritaskan pada lahan perengan/tebing. Hal itu dilakukan karena diharapkan bermanfaat sebagai penahan longsor dan menjadikan lingkungan hijau.
Kemudian pembersihan sampah di Kali Ciliwung dengan radius 200 meter dengan sasaran yaitu sampah organik dan non organilk di Ekovariant Sektor 6 Ciliwung.
Untuk sampah organik dimasukkan dalam karung kemudian dibawa ke pengelolaan sampah di Kelurahan Mekar Wangi.
Sedangkan sampah non organik dikumpulkan dan akan didistribusikan kepada warga di sekitar lokasi untuk digunakan sebagai bahan bakar home industri.
Kegiatan karya bhakti selesai pada pukul 10.00 WIB dalam keadaan aman dan lancar.
(mardioto)