Ketua DPRD Pasbar H. Erianto Dilantik Sebagai Anggota Dewan Pengawas Cabang NU Pasbar

Suaranusantara.online/news – Ketua DPRD Kabupaten Pasaman Barat H. Erianto, SE dilantik sebagai Anggota Dewan Pengawas Cabang Nahdatul Ulama Kabupaten Pasaman Barat, di Aula Kantor Bupati setempat, Kamis 07 Juli 2022.

 

Turut hadir dalam acara tersebut tokoh NU Nasional sekaligus politisi Partai Golkar, Wakil Ketua PBNU KH. Nusron Wahid,

 

Dalam sambutannya, mantan Kepala Badan Nasional Penempatan dan Perlindungan TKI (BNP2TKI) ini memberikan nasihat kepada pengurus terkait tugas dan tanggung jawab dalam mengelola NU baik di tingkat Kabupaten hingga pengurus ranting. Ada hal yang mesti diperbuat dalam mengurus organisasi Nahliyin Ahlul Sunnah Waljmaah terbesar se-nusantara tersebut.

 

Pertama, revitalisasi tradisi. Kebiasaan lama atau amalan kaum sholihin yang selama ini mencirikan NU harus terus dilestarikan, diantaranya persulukan atau tarikat.

 

Nusron bilang, revitalisasi tradisi lama bukan berarti anti dengan hal-hal yang baru. Namun, “Banyak kesalahan yang terjadi sekarang yang menggugat tradisi, karena silau dengan pemahaman dan anggapan bahwa semua yang baru itu baik,” kata dia.

 

Sementara itu, ketua PWNU Sumatera Barat Ketua PWNU Sumbar Prof. Ganefri, Ph. D mengucapkan terimakasih kepada Pemerintah Daerah Pasaman Barat yang selalu mendukung kegiatan-kegiatan NU di Pasaman Barat dan kedepannya bisa selalu berkolaborasi dalam membangun mental dan spritual masyarakat Pasbar.

 

“Selamat dan sukses juga kepada Ketua DPRD Pasbar, H. Erianto yang hari ini juga dilantik pengurus NU Pasbar. Kita minta Pak Nusron untuk membantu pembangunan Universitas Nahdlatul Ulama di Sumbar khususnya di Pasbar”. urai Rektor Universitas Negeri Padang tersebut.

 

Ketua NU Pasbar, Nasrullah Sudirman

Sementara, Ketua DPRD Pasbar mengupayakan akan selalu siap mendukung program-program pemerintah dan harapan semoga mendapatkan bantuan bangunan kantor cabang oleh Pemkab Pasbar.

 

“Sesuai juga harapan kita bersama, NU Pasbar dapat membangun Universitas NU (UNU) yang bisa melanjutkan pendidikan dan membantu Beasiswa KIP kuliah bagi anak-anak warga NU” harap Erianto.

 

Turut hadir Kapolres Pasbar yang diwakili Kabag SDM Kompol, Muzhendra,SH. MH.  Pemkab Pasbar yang diwakili Staf Ahli Imter. SH. PLH Kesbangpol Pasbar, Yosmar Difia, SE. MM. dan beberapa OPD dan pemuda Muhammadiyah serta organisasi lainnya.

 

Sementara pihak legislatif terpantau Anggota DPRD Provinsi Sumbar Yunisra, Donizar, Ketua DPRD Pasbar  Erianto, Daliyus K. Wakil Ketua DPRD Pasbar, beserta anggota DPRD Pasbar Ali Nasir, Yuhendri Datuak Putiah. (Rahm)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *