INASSOC Sulut Gelar Musda ke-I “Jemmy Inkiriwang Resmi Kapengda INASSOC Sulut

Suaranusantara.online/News.-MANADO

Indonesian Airsofter Association (INASSOC) gelar MUSDA ke-I yang di selenggarakan pada Sabtu,22/10/2022 yang bertempat di gedung Aula Mapalus Kantor Gubernur Sulawesi Utara (Sulut)

Kegiatan Musyawarah Daerah (Musda)yang ke-1 (Satu) Indonesian Airsofter Association (INASSOC) dibuka langsung oleh Ketua Umum INASSSOC Pusat Osep M. Sudirman Karis,lewat Via Zoom

INASSOC adalah salah satu anggota penuh dari Komite Olahraga Rekreasi Masyarakat Indonesia (KORMI). Oleh karenanya dengan diadakannya Musda ke 1 INASSOC Sulut ini, mendapat apreasiasi yang sangat luar biasa dari KORMI Sulut yang diwakili oleh Sekretaris Umum KORMI Sulut Djemmy Refly Lumawir, S.H.

Dalam Musda ke-1 INASSOC Sulut, lakukan Sidang Pleno yang dipimpin oleh Ketua Sidang Djonjor Mamuli, Wakil Ketua Sidang Annas Abdul Salam dan Sekretaris Sidang Ravael Fransisco Tambajong. Setelah pembacaan Tata Tertib (Tatib) Sidang, dalam pemilihan Ketua Pengurus Daerah (Kapengda), akhirnya terpilih sebagai Kapengda INASSOC Sulut adalah Jemmy Moureds Inkiriwang.

Ketua Umum INASSSOC Pusat Osep M. Sudirman Karis mengucapkan Selamat atas terpilihnya Jemmy Moureds Inkiriwang sebagai Kapengda INASSOC Sulut. Dalam sambutannya Ketum menyampaikan agar Kapengda INASSOC Sulut dalam mengemban tugas dan tanggung jawabnya bisa dijalankan dengan baik. Memasyarakatkan olahraga Airsoft gun di Sulawesi Utara.

Hadir bersama dalam Pelantikan INASSOC Pengurus Daerah (Pengda) Sulut, Kepala Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Ferry Sangian, mewakili Gubernur Sulawesi Utara yang sedang berada di luar daerah. Juga turut hadir Ketua Organisasi Amatir Radio (ORARi) Daerah Sulawesi Utara Erwin Tandaju dan Sekretaris Umum Komite Olahraga dan Rekreasi Masyarakat Indonesia (KORMI) Sulawesi Utara Djemmy Refly Lumawir.

Berikut ini,Susunan Pengurus INASSOC Pengda Sulut 2022-2026 :

Ketua : Jemmy Moureds inkiriwang
Sekretaris : Erik Christian Runtu
Bendahara : Ernest Anthon Polii

Divisi Keorganisasian & SDM :
Djonjor Mamuli
Jonas Maxensius Atjas

Divisi War Game – Kompetisi :
Princilvanno A. Naukoko
Richard Pusung

Divisi Digitalisasi & Database :
Ravael F. Tambajong
Gusti

Divisi Media & Promosi :
Annas Abdul Salam
Lothar Mark Tulangi

Ketua Pengcab Manado : Wahyudy Karaeng
Ketua Pengcab Minsel : Morris Kaunang
Ketua Pengcab Minut Arthur Musadi.

Abdulsalam

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *