Suaranusantara.online/News.MANADO
Secara spontanitas, Ketua Pengurus Daerah (Kapengda) Indonesian Airsofter Association (INASSOC) Sulawesi Utara Jemmy Moureds Inkiriwang mengadakan Sosialisasi Kegiatan INASSOC Pengda Sulut di Kantor Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Provinsi Sulawesi Utara, pada Rabu (14/12/2022).
Kapengda INASSOC Sulut mengucapkan terima kasih kepada Kepala Dinas Kepemudaan dan Olahraga (Kadispora) Provinsi Sulawesi Utara Marlone Marsyl Sendoh atas waktu dan kesempatan diberikan. Dalam Kesempatan tersebut, pengurus daerah INASSOC Sulawesi Utara menjelaskankan mengenai olahraga rekreasi Airsoftgun dan istilah yang digunakan dalam olahraga Airsoftgun. Jenis dan model airsoftgun pun dihadirkan juga sehingga Kadispora Provinsi Sulawesi Utara beserta jajarannya bisa mencoba unit Airsoftgun tersebut.
Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Marlone Marsyl Sendoh memberikan apresiasi dan mendukung rencana Pengda INASSOC Sulawesi Utara untuk memberikan sosialisasi ke sekolah – sekolah dan masyarakat umum, agar olahraga Airsoftgun ini lebih banyak peminatnya di Sulawesi Utara. Olahraga Airsoftgun juga menanamkan sikap sportifitas dan kejujuran. Selain itu, sosialisasi juga nantinya bisa mencegah penyalahgunaan unit airsoftgun dan menjelaskan kepada masyarakat umum penggunaan airsoftgun yang baik dan benar dalam peruntukkannya untuk Olahraga.
INASSOC merupakan Induk Organisasi Olahraga (INORGA) anggota Tetap Komite Olahraga Rekreasi Masyarakat Indonesia (KORMI) dan masuk dalam bidang olahraga tantangan. Kapengda berharap program rencana kerja Pengurus Daerah INASSOC Sulawesi Utara ke depan bisa memunculkan Airsofter – airsofter baru di sulawesi Utara.
Hadir pula dalam Kegiatan Sosialisasi INASSOC Pengda Sulut, Sekretaris KORMI Sulut Djemmy Refly Lumawir, Wakil Ketua pengda INASSOC sulut Princilvanno Andreas Naukoko, Sekretaris Pengda INASSOC Sulut Erik Christian Runtu.
Abdulsalam