Suaranusantara.online.-MINSEL
Polres Minahasa Selatan (Minsel) menggelar Operasi Mantap Brata Tahun 2023-2024 dalam rangka pengamanan Pemilihan Umum tahun 2024.
Operasi Mantap Brata ini diawali dengan Gelar Pasukan yang dilaksanakan di halaman utama Polres Minsel, Selasa (17/10/2023) dipimpin oleh Kapolres Minsel AKBP Feri R. Sitorus, SIK, MH.
Pada kesempatan tersebut, Kapolres Minsel yang membacakan amanat Kapolri mengungkapkan bahwa operasi ini akan dilaksanakan selama 222 hari, sejak tanggal 19 Oktober 2023 hingga 20 Oktober 2024. “Ini menandakan bahwa pelaksanaan pengamanan rangkaian kegiatan Pemilu sudah mulai dilaksanakan,” ungkapnya.
Operasi Mantap Brata ini melibatkan perkuatan sebanyak 261.695 personel di seluruh Indonesia, yang didukung oleh personel TNI dan seluruh stakeholder terkait.
Meskipun demikian, diharapkan kepada seluruh elemen masyarakat untuk bersama-sama membantu menyukseskan Pemilu 2024.
“Kepada seluruh masyarakat, mari bersama TNI-Polri dan seluruh stakeholder untuk menjaga stabilitas kamtibmas tetap kondusif dan bisa melaksanakan aktifitas kemasyarakatan dengan sebaik-baiknya,” tambah Kapolres.
Diingatkan juga agar masyarakat tidak mudah terpengaruh dengan isu-isu hoax, berita yang tidak bisa dipertangunggjawabkan dengan sumber tidak jelas, yang sengaja diciptakan untuk mengganggu stabilitas kamtibmas.
Gelar Pasukan Operasi Mantap Brata di Polres Minsel ini diikuti oleh personel TNI-Polri dan seluruh stakeholder terkait, serta dihadiri oleh Forkopimda Minsel, PJU Polres Minsel, para Kapolsek dan insan pers.
#humasresminsel
#polresminsel
#cegahjo
#OMB2023-2024
#pemilu2024
@divisihumaspolri
@kapoldasulawesiutara
@humaspoldasulut_
@spripimpoldasulut
@polisi_indonesia
@halo_polisi
@kapolresminsel
@leslylihawa
Abdulsalam