Suaranusantara.online.– MINSEL
Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas III Amurang terus berkomitmen dalam pelayanan public dengan tetap membuka layanan kunjungan bagi warga binaan baik napi maupun tahanan di Hari Raya Natal Tahun 2023, Senin (25/12/23).
Layanan kunjungan khusus Hari Raya Natal ini merupakan bentuk apresiasi dan sukacita untuk WBP yang telah mentaati dan mengikuti segala bentuk tata tertib serta program pembinaan yang telah dilakukan oleh petugas Lapas Amurang. Para keluarga WBP dapat berkunjung dengan tata tertib dan aturan jam operasional yang berlaku.
Kalapas Fentje Mamirahi memberikan surat perintah khusus petugas layanan kunjungan dan pengamanan Natal dan Tahun Baru 2024 demi menjaga keamanan, kenyamanan dan ketertiban pada Lapas Amurang.
‘’Hari Natal merupakan salah satu hari besar umat Nasrani, kami berkomitmen untuk memberikan pelayanan prima dengan memberikan kesempatan bagi warga binaan untuk merayakan natal bersama keluarga,’’ tuturnya.
Keluarga warga binaan sangat antusias dengan dibukanya layanan kunjungan tatap muka di hari Natal. Hal ini dibuktikan dengan naiknya prosentase jumlah warga binaan yang dibesuk dari hari biasa. Keluarga dan warga binaan mengaku senang walaupun sedang menjalani hukuman masih tetap bisa bertemu keluarga untuk merayakan hari Natal.
@kemenkumhamri
@kemenkumhamsulut
#KumhamSulut
Ronald Lumbuun
#KanwilKemenkumhamSulut
#KakanwilKemenkumhamSulut
#RonaldLumbuun
#TorangBasudara
Abdulsalam