Usai Di Lantik, Randito Maringka: Saya Optimis Bisa Membawa Kejayaan Partai Gerindra di Tahun 2024 Nanti.

Bitung, Suaranusantara.online/news -Pelantikan Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Gerindra Kota Bitung, Resmi di lantik oleh Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Gerindra Sulut, Ir.Conny Rumondor.MS, mewakili Ketua DPP, Prabowo Subiayanto, melantik dan mengambil sumpah Ketua DPC Partai Gerindra Kota Bitung, Randito Maringka, bersama jajaran pengurus DPC, Senin 11/9/2023 di Fave Hotel Bitung.

Randito Maringka merupakan Politikus muda milenial yang dikenal pro rakyat dipercaya menahkodai Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Gerindra Kota Bitung, yang sebelumya di pegang oleh Rudolf Wantah.

Bacaan Lainnya

Pelantikan dihadiri puluhan calon legislatif dan bendera petaka  diserahkan langsung oleh Ketua DPD Partai Gerindra Provinsi Sulut Ibu Conny Rumondor kepada pimpinan DPC Gerindra kota Bitung Randito Maringka di saksikan seluruh pengurus DPC Gerindra kota Bitung.

Usai melantik pengurus Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Gerindra Kota Bitung, yang dipimpin Randito Maringka. Ir.Conny Rumondor meminta agar
Partai Gerindra Kota Bitung untuk mempererat persatuan dan kekuatan dalam membangun konsolidasi kuat, untuk memenangkan partai Pimpinan Prabowo Subianto tersebut, pada pemilu 2024 nanti.

Rumondor menegaskan, bahwa persatuan partai dari seluruh tingkat konsolidasi internal, diperlukan untuk memenangkan partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) pada pemilu didepan mata.

“Jika ingin memenangkan pertarungan 2024 mendatang, maka semua harus bersatu. Tidak ada kubu-kubuan dilingkungan partai “, Tegas Rumondor.

Sementara itu, Randhito Maringka yang diamanahkan sebagai orang nomor satu di DPC Partai Gerindra kota Bitung, dalam sambutannya menyampaikan terimakasih atas kepercayaan kepadanya.

“ Terimakasih atas kepercayaan ini, dan Saya akan bekerja keras semampunya dan semaksimal mungkin agar Gerindra menjadi partai pemenang di kota Bitung” Ungkap Randhito.

Tambah Randito, Partai Gerindra kota Bitung akan membangun kekompakan dan kesolidan. Sebagai program konsolidasi, Randhito berjanji akan rajin menemui masyarakat, dan membangun komunikasi dengan PAC dan Ranting, sama seperti program kerja yang dilakukan DPD Gerindra sebelumnya.

Randito Maringka sangat optimis akan membawa kejayaan Gerindra di kota Bitung.

“Saya optimis bisa membawa kejayaan partai Gerindra di tahun 2024 nanti. Asalkan semua kader solid dan bekerja keras, karna kami butuh semangat dan perjuangan dari seluruh kader dan simpatisan” Saya memberikan apresiasi kepada Ketua DPD Partai Gerindra Sulut, yang telah melantik pengurus tingkat Kota Bitung, kami sudah berjanji dan bersumpah, harus mewujudkan cita-cita Partai Gerindra di Kota Bitung,”ungkap Randito.

Hadiri dalam kegiatan pelantikan tersebut, Sekertaris DPC Partai Gerindra Kota Bitung, Harry Markus Tumbangen beserta pengurus DPC Partai Gerindra Bitung dan para anggota DPRD Bitung dari partai Gerindra, bacaleg Partai Gerindra, mewakili Dandim 1310/Bitung, Pasi Intel, Letda Inf Lukas Lahama, mewakili Kapolres Bitung, KBO Intel, Ipda Alfons Kawang.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *