Suaranusantara.online.- MINSEL
Amurang (29/06/23). Semangat merayakan Idul Adha 1444 Hijriah, Warga binaan Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas III Amurang bersama petugas melaksanakan sholat Idul Adha 1444 H/2023 M di Masjid At – Taubah Lapas Amurang.
Pelaksanaan Sholat Idul Adha yang berjalan aman dengan khusyuk, diimami dan dikhotbahi oleh Ustadz Jamaludin Husain.
Dalam khotbah, dirinya menyampaikan tentang perintah Allah melalui kisah nabi Ibrahim agar dapat di terapkan dalam kehidupan kita sehari – hari.
“Ketaatan dan ketaqwaan nabi Ibrahim dan nabi Ismail harus kita implementasikan ke kehidupan sehari-hari sebagai hamba yang bersyukur karena telah diberi kenikmatan dan kesehatan,” ucapnya.
Usai Sholat, kegiatan dilanjutkan dengan pemotongan hewan kurban di area lapangan dalam Lapas, yang kemudian akan diolah dan bagikan kepada seluruh Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) Lapas Amurang.
Kalapas Amurang Fentje Mamirahi yang ditemui dalam kegiatan mengucapkan selamat Idul Adha 1444 H bagi yang merayakan, khususnya kepada seluruh Warga Binaan maupun Petugas Lapas Amurang yang beragama Muslim.
“Puji syukur dalam perayaan Idul Adha tahun ini kita dapat menyembelih 1 ekor sapi hewan qurban, kiranya dapat lebih menambahkan rasa khusyuk kita dalam beribadah, selain itu momentum ini menjadi semangat bagi kami para petugas untuk terus melayani dan membina warga binaan menjadi lebih baik”, tutur Fentje Mamirahi.
@kemenkumhamri
@kumham_sulut
#KumhamSulut
Ronald Lumbuun
#KanwilKemenkumhamSulut
#KakanwilKemenkumhamSulut
#RonaldLumbuun
#TorangBasudara
Abdulsalam